Diklat Administrasi Perkantoran Sekolah Vokasi UMS Dimulai, Lulusanya Jadi Rebutan DUDI

SUKOHARJO –   Sabtu, 26 September 2019, Sekolah Vokasi UMS telah melaksanakan program pembelajaran kelas aktif jurusan diklat Administrasi Perkantoran. Kegiatan pembelajaran ini bertujuan untuk mendalami dan meningkatkan skill dalam kegiatan administrasi perkantoran, baik di administrasi maupun operasional .

Direktur Sekolah Vokasi UMS, Dr Ir Suranto ST MM MSi, mengatakan dimulainya kelas diklat tersebut sebagai proses persiapan sebelum memasuki dunia kerja bagi mahasiswa menempuh konsentrasi kursus Administrasi Perkantoran di Sekolah Vokasi UMS, dilanjutkan kerjasama On the Job Training ke beberapa DUDI (Dunia Usaha Dunia Industri) untuk menjajagi rencana kebutuhan calon tenaga kerja dan pelaksanaan kerjasama program magang hingga rekruitmen.

Kegiatan pembelajaran diklat dilaksanakan di Sekolah Vokasi UMS berlangsung setiap hari Sabtu dari pukul 08.00-16.00 WIB dan diisi oleh pemateri baik dari internal UMS maupun praktisi berbagai perusahaan yang sudah terjadwal sebagai pemateri. Semoga siswa mendapatkan bekal pengetahuan, perilaku dunia kerja dan keterampilan dalam bidang administrasi perkantoran (anto/mst).